Minggu, 01 Maret 2015

Perkembangan Komputer Dalam Dunia Akuntansi

Please Wait...

Sekitar tahun 1950-an, komputer masih merupakan barang langka didunia. Tetapi sekarang ini komputer sudah hadir di mana-mana, tidak terkecuali di Indonesia. Bahkan sekarang komputer, khususnya komputer mikro, sudah menjadi barang yang tidak dapat dipisahkan dari kebutuhan kita sehari-hari, termasuk bagi kita yang berada di Indonesia. Pada saat ini komputer sudah memasuki hampir semua bidang kehidupan masyarakat. Dari kalangan perguruan tinggi sampai sekolah menengah bahkan sampai dengan dapur-dapur rumah tangga komputer telah menyumbangkan jasanya.
Perkembangan Komputer Dalam Dunia Akuntansi

Dalam kehidupan sehari-hari, kita selalu bertemu dengan hasil produk dari komputer. Misalnya dalam administrasi perkantoran, komputer sangat membantu berbagai bidang. Dengan bantuan komputer, seorang sekretaris selalu dapat membuat surat yang rapi dengan cepat dan tanpa kesalahan ejaan, karena komputer mampu memeriksa kesalahan ejaan. Daftar gaji mingguan maupun bulanan selalu dapat disiapkan oleh bendaharawan dengan rapi pada waktunya. Contoh lain ialah kantor Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang setiap bulan harus menyiapkan rekening listrik dari langganan yang berjumlah ribuan, sudah tidak akan lagi merasa kesulitan karena jasa komputer yang dapat bekerja cepat juga mau bekerja 24 jam sehari. Kegiatan lalu lintas uang di dalam bank, yang begitu ramai dengan volume uang yang berjumlah jutaan bahkan miliaran rupiah, sekarang ini dapat ditangani dengan cepat dan teliti. Bahkan bank-bank di negara-negara maju dapat memberikan pelayanan pencairan uang secara otomatis kepada para langganan selama 24 jam sehari berkat jasa komputer. Pemesanan tempat di pesawat terbang untuk perjalanan ke beberapa tempat tujuan, dapat dipesan di kota pemberangkatan sekaligus dengan aman, bahkan bila ada perubahan rencana yang mendadak sekalipun perusahaan penerbangan dapat melayaninya dengan tenang karena bantuan komputernya yang tersebar di penjuru dunia dapat saling berkomunikasi.

Di bidang teknologi, tanpa bantuan komputer tidak mungkin manusia dapat mengirimkan orang ke Bulan. Tetapi akibat lainnya juga ada, yaitu bahwa suatu negara dapat menyerang negara lain dengan peluru kendali tanpa meleset dari sasaran yang dituju karena adanya komputer yang mampu mengolah hasil penginderaan jarak jauh (remote sensing) dari satelit yang mengorbit.

Banyak orang belum menyadari, bahwa kalau diperhatikan dengan teliti, sesungguhnya kehadiran komputer telah melahirkan suatu jaman (era) baru, seperti halnya penemuan mesin di jaman revolusi industri yang mengakibatkan lahirnya jaman industri. Jaman industri ialah jaman di mana tenaga manusia digantikan oleh tenaga mesin yang berkemampuan kerja berlipat kali dari tenaga manusia. Sama dengan penemuan mesin pada jaman revolusi industri, demikian juga penemuan komputer ternyata mengakibatkan lahirnya jaman baru, yaitu yang disebut jaman informasi.

Karakteristik ekonomi dunia terus mengalami perubahan perubahan. Sekarang ini informasi telah menjadi komoditi yang sangat penting. Ilmu pengetahuan menjadi barang yang sangat dicari oleh banyak orang. Komoditi yang sanggup bersaing di dunia sekarang ini adalah barang-barang yang padat informasi, salah satu contohnya adalah microchip semiconductor. Benda ini harga bahan bakunya hanya kira-kira 5 % dari harga jualnya. Sebagian besar dari harganya merupakan harga ilmu pengetahuan yang terkandung di dalamnya. Dan ilmu pengetahuan adalah salah satu bentuk informasi. Jaman informasi ini terus berkembang dengan pesat, oleh karena itu kita perlu mengikutinya dengan cermat agar tidak menjadi terbelakang. Yang dimaksud terbelakang bukan karena kita mengalami kemunduran, melainkan karena kita berjalan tidak cukup cepat untuk dapat mengikuti kemajuan jaman.

Perkembangan Komputer Dalam Dunia Akuntansi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Dini Kusnanda